Tampilkan postingan dengan label film. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label film. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 03 September 2022

Tenang Namun Sadis, 5 Villains Anime Dengan Kecerdasan Diatas Rata-Rata.

villains


    Kamu pecinta jejepangan ? Suka menonton anime dan membaca manga ? atau bahkan kamu sudah memiliki anime dan manga favorit untuk menghabiskan waktu senggangmu ?

    Pasti kamu juga sering tahu atau bahkan melihat aksi para protagonis dalam serial, film, manga atau anime favoritmu. Namun peran seorang protagonis atau hero pastinya tak akan lengkap jika tidak ada sosok villain di dalamnya. Aksi keji dan jahat seorang villain kerap kali mengundang rasa kesal, marah, malah bahkan rasa kagum dari para penikmat maupun penggemarnya.

    Tak hanya sosok kejam, brutal dan berdarah dingin saja yang menjadi gambaran sosok seorang villain. Di era industri hiburan modern sosok para maniac ini sering digambarkan memiliki kecerdasan tinggi, berstatus sosial elit, dan memiliki kekayaan luar biasa.  Meskipun begitu mereka memiliki sisi seorang villain sejati yang terbalut rapih dalam penampilan mereka.

    Berikut ini adalah 5 daftar villains berdarah dingin namun memiliki kecerdasan yang luar biasa.


1. Johan Liebert - Anime "Monster"

johan liebert-monster

        Para pecinta anime pastinya sudah tidak asing dengan nama yang satu ini, salah satu tokoh antagonis dalam anime "Monster" garapan Naoki Urasawa ini menjadi perhatian publik karena sifatnya yang sangat keji. 

            Dalam melakukan setiap aksinya, Johan Liebert tidak pernah menggunakan kekerasan atau kontak fisik. Justru kecerdasan dan kemampuan psikologisnya adalah senjata paling mematikan yang dia miliki.

            Dengan kemampuannya merangkai kata-kata, ia mengubah kalimat yang sebenarnya adalah kalimat intimidasi menjadi sebuah kalimat tanya biasa. Teknik manipulasi pikiran yang dia miliki juga sangat mematikan. Dia mampu menggoyahkan persepsi dan kerangka logika berpikir targetnya lalu mencuci otak targetnya dalam waktu singkat.

            Penjahat yang terlalu sempurna dan terlalu berbahaya jika berada di alam nyata.


2. Light Yagami - Anime "Death Note"

light yagami-death note


        Serial anime yang satu ini cukup unik pada masanya. Menggabungkan berbagai genre dalam 1 anime membuatnya memorable terutama bagi para angkatan 90-an. Namun disini kita akan membahas sang tokoh utama sekaligus main villain pada serial ini, Light Yagami

           Seorang anak sekolah biasa dengan bakat jenius sejak kecil tanpa sengaja menemukan sebuah buku yang dikenal dengan nama "death note" milik seorang shinigami bernama Ryuk. Syarat penggunaan buku ini pun amat mudah, cukup menuliskan nama target dan sang penulis mengingat wajah target maka kematian targetpun sudah pasti akan terjadi.

            Light Yagami sendiri sebenarnya tidak 100% jahat, dia hanya kesal dan marah melihat banyak sekali kejahatan, penipuan dan tindakan manipulatif di sekitarnya. Hal inilah yang mendorongnya menggunakan death note sebagai alat eksekusi bagi orang yang dipandang Yagami sebagai penjahat dunia. 

            Dengan nama samaran "Kira" ia sukses menebar teror ke seluruh penjuru dunia, membuat kepolisian seperti anak kecil, bahkan mampu membunuh seorang detektif terbaik dalam serial itu tanpa diketahui siapapun. Namun pada akhirnya ia pun berhasil dikalahkan dalam akhir cerita serial ini.


3. Sosuke Aizen - Anime "Bleach"

sosuke aizen-bleach


        Anime yang satu ini juga tak kalah populer dari serial anime lainnya, meskipun masa penayangannya yang cukup singkat namun basis penggemar serial anime ini terbilang cukup besar. Nah untuk anime yang satu ini tokoh villain yang akan kita bahas adalah Sosuke Aizen, Sang Dewa Palsu.
           
            Mantan kapten divisi ke 5 Gotei 13 ini memiliki kejeniusan hampir di segala bidang. Dalam pertarungan pedang Aizen adalah sosok yang dikenal sangat berbahaya, master kido yang tidak memiliki titik buta. Dia juga seorang yang sangat jenius dalam bidang penelitian dan riset. Dialah dalang dibalik riset rahasia hollowfication yang sangat terlarang. Kemampuan manipulatifnya sangat berbahaya ditambah kharismanya sebagai seorang kapten di Gotei 13. Perpaduan unik nan mematikan untuk ukuran seorang villain.


4. The Father - Anime "Fullmetal Alchemist : Brotherhood"

father-fullmetal alchemist brotherhood


        Serial yang satu ini juga memiliki karakter antagonis dengan kecerdasan yang bisa dibilang mengerikan. Sosok dibalik bayangan yang memiliki rencana untuk melakukan transmutasi manusia secara massal. Tindakan yang hanya bisa terpikirkan oleh seorang sosiopat.

            Dalam melakukan aksinya, dia tidak pernah benar-benar melakukannya sendiri. Ia memiliki anak buah yang merupakan homunculus hasil ciptaannya yang masing-masing dari mereka memiliki kemampuan yang sangat berbahaya. Oleh para anak buahnya, ia biasa dipanggil dengan sebutan ayah. 

            Kejahatan dan kekejian yang ia lakukan selama berabad-abad ini ia lakukan karena ingin setara dengan Tuhan, dan menjadi ayah bagi segala penciptaan. Sosok yang amat sangat mengerikan ketika membayangkannya ada di dunia nyata.


5. Admiral Kizaru - Anime "One Piece"

admiral kizaru-one piece


        Admiral yang satu ini memang terbilang unik dibanding para fleet admirals dalam serial One Piece. Tindakannya selalu misterius, penuh tanda tanya dan sulit dibaca oleh siapapun. Namun disitulah letak kecerdasan istimewanya.

            Motivasi, rencana dan strategi yang dia miliki sangat sulit dibaca dan dimengerti bahkan oleh rekan sesama admiral, Sakazuki. Bukti lain dari kecerdasan yang dia miliki adalah bagaimana strategi nya dalam mengalahkan armada aliansi Shirohige dalam perang di Marineford. Armada Shirohige yang terkenal dengan kekuatan dan jumlah tempurnya yang besar mampu dibuat tak berdaya dengan strategi perang milik Kizaru.

            Seorang pemimpin militer yang flamboyan, nyeleneh, sekaligus yang paling jenius dan tenang dalam mengambil keputusan.



    Menarik bukan ? para tokoh antagonis ini berhasil membuktikan bahwa tanpa kekuatan yang bombastis sekalipun mereka tetaplah seorang vilain yang berbahaya sekaligus mengerikan. Mereka semua bukanlah tokoh yang powerful, namun kecerdasan, kemampuan berkomunikasi dan kehebatan mereka dalam menyusun rencana dan memanipulasi keadaan adalah senjata yang sulit dikalahkan.

    Bukankah ada sebuah istilah yang berbunyi "Kecerdasan dan kepintaran, jika tanpa kebajikan dan kebijaksanaan hanya akan melahirkan kejahatan besar" ?




Membedah Sisi Gelap Cerita One Piece – Realitas Dan Kritik Berbalut Hiburan.

Membedah Sisi Gelap Cerita One Piece – Realitas Dan Kritik Berbalut Hiburan.             Siapa yang suka menonton One Piece ? Manga dan...